Science 101 : Can We Standing Still?

Apakah kamu berada di tempat yang sama? Apakah kamu pernah berada di tempat kamu berdiri sekarang ini?

Mari kita jawab dengan analogi, Rio sedang dalam perjalan dari jakarta ke bali dia merasa kebelet kencing jadi dia memutuskan untuk ke belakang dan 5 menit kemudian dia kembali ke tempat duduknya. Dalam persepsi Rio dia kembali ke tempat yang persis sama, yaitu tempat duduknya. Tapi menurut Bella yang sedang memandangi pesawat di langit Rio tidak lagi berada di tempat yang sama karena pesawat yang ditumpanginya sedang melaju dengan kecepatan 600km/jam.

Jadi apakah kamu berada di tempat yang persis sama ketika tidur dan bangun dari tidur? Kalau kamu jawab iya, berarti kamu sama salahnya dengan Aristoteles, Aristoteles berpikir bumi diam dan objek angkasa lainnya mengelilingi bumi.

Kenyataannya tidak, bumi mengelilingi matahari dengan kecepatan 107.000 km/jam. Tapi kan dalam 365 hari (1 tahun) kita berada di tempat yang persis sama? Hmm, tidak lagi karena matahari sendiri mengorbit Suppermassive Black Hole (pusat bima sakti), yang butuh waktu 226 Juta tahun untuk mengelilinginya secara penuh. Mungkin kamu membayangkan bahwa terakhir kali bumi berada di tempat yang sama adalah ketika zaman dinosaurus, hmm bukan juga karena galaksi bergerak menjauh antara satu dengan lainnya.

Jadi apakah kita pernah berada di tempat sekarang kita berdiri? Jawabannya tidak, bahkan kamu tidak berada di tempat yang sama dengan kamu di 1 menit yang lalu.

See Youuuu!!!


Leave a comment